Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Daftar Harga Kompor Gas Berdasarkan Jenisnya

Kompor adalah alat dapur yang harus anda miliki agar mempermudah anda untuk memasak segala sesuatunya.

Jenis kompor yang paling banyak digunakan oleh ibu rumah tangga adalah kompor 2 tungku dan kompor tanam.

Tetapi sebenarnya, kompor memiliki banyak jenis dengan harga yang berbeda-beda. Semakin bagus jenis kompor, maka harganya semakin mahal.
 
Daftar harga kompor gas Terbaru (foto edutorial.id)
Berikut adalah referensi untuk anda mengenai harga kompor berbagai jenis dan merk yang bisa anda jadikan sebagai pertimbangan dalam memilih kompor sesuai keinginan dan tentunya sesuai kantong.

Perlu anda ingat bahwa harga yang kami informasikan adalah harga secara umum, jadi kemungkinan di wilayah anda berbeda karena tergantung pada tokonya juga.

1. Harga Kompor satu Tungku

Kompor ini paling banyak digunakan oleh anak kos yang memiliki dapur kecil, sehingga dengan menggunakan kompor satu tungku maka akan hemat tempat. Berikut harga kompor satu Tungku:
  • Rinnai RI-301S Rp148.000
  • Miyako KG 101 C WYG Rp135.000
  • Quantum QGC-101R Rp127.000
  • Progas 169 Rp85.000
  • Winn Gas W 188 Rp127.00
2. Harga Kompor dua Tungku

Untuk anda yang memiliki ruang dapur yang cukup besar dan sering memasak berbagai hidangan keluarga, maka kompor dua tungku ini dapat menjadi pilihan agar waktu memasak anda bisa lebih cepat. Berikut Harga kompor dua tungku:
  • Rinnai RI 602E Rp344.800
  • Sanken SG-363BX-Tempered Glass / Kaca Rp726.000
  • Cosmos CGC5268 Rp259.000
  • Miyako KG 302 C Rp235.900
  • Winn Gas W288 Rp269.000
3. Harga Kompor tiga Tungku

Kompor tiga tungku ini tidak semuanya berukuran besar, tetapi hanya dua yang kompor utama sedangkan yang satunya berukuran lebih kecil yang biasa digunakan untuk memanggang. Berikut daftar harga kompor tiga Tungku:
  • Rinnai RI-514 E Rp586.000
  • Rinnai RI603E Rp477.000
  • Sanken SG-533FS Rp1.156.000
4. Harga Kompor empat Tungku

Kompor dengan empat tungku merupakan kompor favorit bagi yang sering memasak dalam jumlah banyak seperti membuka usaha catering atau rumah makan.

Ada beberapa pilihan model untuk kompor gas empat tungku, yaitu model empat tungku yang disusun secara horizontal, model dua tungku horizontal dan dua tungku vertikal, serta model empat tungku bertumpuan. berikut daftar harga kompor empat Tungku:
  • Rinnai RI 4 RSP Rp1.800.00
  • MODENA CT-7640G Rp7.250.000
5. Harga Kompor Portable

Kompor gas portable ini biasa digunakan oleh orang-orang yang suka mendaki gunung karena mudah dibawa ke mana-mana. Selain itu juga ada restoran yang menggunakan kompor ini karena memiliki konsep all you can eat dan konsep self-cooking.
  • Pro gas 2in1 Rp300.000
  • Cosmos CGC 121P Rp325.000
  • Niko Rp215.000
6. Harga Kompor Free Standing

Kompor ini bisa menjadi salah satu impian anda karena memiliki banyak fitur yaitu dilengkapi dengan empat hingga enam tungku. Di bagian bawahnya terdapat oven sehingga Anda tidak perlu membeli oven terpisah.

Jadi selain anda bisa memasak dengan cepat, anda juga bisa menyalurkan hoby dengan membuat kue.
  • Domo DG-9405-SW Rp5.350.000
  • Electrolux EKG20100OK Rp6.350.000
  • Modena FC-7643-S Rp8.750.000
  • Modena FC 5941L Rp11.750.000
  • Tecnogas P3X9BG5VC Rp26.000.000
7. Harga Kompor Tanam

Jenis kompor ini paling banyak dipilih oleh pemilik rumah yang bergaya minimalis, karena dengan menggunakan kompor ini maka dapur akan terkesan lebih elegan.
  • Suggo SG-207 Infrared Rp750.000
  • Rinnai RB-712N-GB Rp1.700.000
  • Modena BH 3934 Esperto Rp3.650.000
  • Blue Gaz - Build in Hob Crystal Rp1.875.000
8. Harga Kompor Komersil

Kompor ini hanya memiliki satu tungku namun memiliki api yang besar. Jadi sangat cocok untuk memasak makanan dengan menggunakan panci atau wajan besar agar lebih cepat matang.

Kompor ini berbahan besi, dan sering digunakan ketika ada acara tertentu seperti pernikahan
  • Butterfly K800 Rp 400.000
  • Winn Gas 21A Rp 300.000
  • Miyako MH388 Rp 425.000
  • Butterfly High Pressure P5B Rp 525.000